Tingkatkan Kompetensi SDM Konstruksi, Kementerian PUPR Latih 73.918 Tenaga Kerja Pada 2022

Jakarta – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Bina Konstruksi terus melaksanakan pelatihan dan sertifikasi bagi Tenaga Kerja Konstruksi (TKK) sebagai upaya untuk meningkatkan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) konstruksi yang terampil dan profesional. Direktur Jenderal Bina Konstruksi Kementerian PUPR Yudha Mediawan mengatakan, capaian pelatihan & sertifikasi tenaga kerja konstruksi tahun anggaran 2022 sebanyak 73.918 orang dengan rincian 18.308 orang TKK Reguler, 9.796 orang TKK I...