Kementerian PU Terima Hibah Alat Kesehatan untuk Tingkatkan Layanan Kesehatan Pegawai

19 Maret 2025
Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) menerima hibah dukungan alat kesehatan dari Kementerian Kesehatan sebagai upaya meningkatkan pelayanan kesehatan bagi para pegawainya. Serah terima ini dilakukan pada Rabu (19/3) di Poliklinik Kementerian PU, Jakarta. Sekretaris Jenderal Kementerian PU Mohammad Zainal Fatah mengapresiasi bantuan alat kesehatan yang diberikan oleh Kemenkes yang bermitra dengan Bank Mandiri. “Terima kasih kepada Kementerian Kesehatan serta Bank Mandiri. Bantuan ini akan semakin menyemangati kami untuk memberikan pela...