Kementerian PUPR Dukung Pembangunan Infrastruktur di Lingkungan ITERA Sebagai Kampus Masa Depan Kebanggaan Indonesia
3 September 2022
Lampung – Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) berperan untuk mendukung kualitas sumber daya manusia. Dukungan tersebut, salah satunya dengan membangun sejumlah infrastruktur di dalam lingkungan kampus Institut Teknologi Sumatera (ITERA) Lampung sehingga menjadi kampus kebanggaan Indonesia. Staf Ahli Menteri Bidang Hubungan Antar Lembaga Asep Arofah Permana mengatakan, sejak tahun 2016 Kementerian PUPR telah memberikan dukungan infrastruktur di lingkungan Kampus ITERA. Terdapat empat bidang yaitu bidang...