Menteri Basuki Pimpin Parade Tim Indonesia di Penutupan Asian Games Hangzhou

Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono selaku Chef de Mission (CdM) Tim Indonesia pimpin langsung defile Tim Indonesia di upacara penutupan Asian Games 2022 Hangzhou, China, Minggu (8/10) malam.Menteri Basuki didampingi Vice CdM Jadi Rajagukguk, Deputi 1 Jovinus Carolus Legawa, Deputi 2 Thomas Setiabudi Aden dan perwakilan Deputi 3 Andi Arini. Menteri Basuki mengatakan, CdM Tim Indonesia merasa bangga dengan penutupan Asian Games 2022 Hangzhou. "Ini luar biasa menurut saya, antusias masyarakat Cina...