Jelang KTT G20, Menteri Basuki Tinjau Persiapan Dukungan Infrastruktur
Bali - Menjelang Presidensi Indonesia pada Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 bulan Oktober 2022, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono meninjau pelaksanaan peningkatan infrastruktur di Provinsi Bali, Kamis (26/5/2022). Dalam kunjungan kerjanya kali ini, Menteri Basuki melihat langsung progres pembangunan Penataan Kawasan Parkir Kepala Negara serta Penataan Jalan Simpang Siligita-Kempinski Showcase Mangrove dan Penataan Kawasan Mangrove Tahura Ngurah Rai. Menteri Basuki mengatakan, pekerjaan penataan t...