Ketua BPPSPAM Gandeng Pemerintah Swiss Tingkatkan Capacity Building Pegawai PDAM
Ketua BPPSPAM Gandeng Pemerintah Swiss Tingkatkan Capacity Building Pegawai PDAM
Kompetensi sumber daya manusia (SDM) Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) merupakan faktor kunci peningkatkan kualitas pelayanan air minum bagi masyarakat. Dalam rangka meningkatkankan kompetensi SDM, Ketua dan Anggota Badan Peningkatan Penyelenggraan Sistem Penyediaan Air Minum (BPPSPAM) melakukan kunjungan ke Kantor State Secretariat for Economic Affairs (SECO) atau Sekretariat Negara untuk Urusan Ekonomi, Kedutaan Swiss pada Selasa (27/03/18). Kunjungan diterima oleh Kepala SECO Kedutaan Swiss, Martin Stottle dan National Program Officer SECO, Syaiful Ely.
Ketua BPPSPAM, Bambang Sudiatmo menyampaikan bahwa untuk meningkatkan cakupan pelayanan 100 % akses air minum, PDAM membutuhkan SDM yang memiliki kualitas dan ketrampilan baik segi teknis maupun non teknis. Sebagai badan yang ditugaskan untuk membantu pemerintah pusat dan pemerintah daerah (Pemda) dalam rangka meningkatkan penyelenggaraan SPAM yang dilaksanakan oleh BUMN dan/atau BUMD penyelenggara SPAM, BPPSPAM telah merekomendasikan kepada Pemerintah, Pemda dan PDAM untuk meningkatkan kompetensi SDM PDAM.
Hasil rekapitulasi data permintaan usulan pelatihan SDM dari PDAM kepada BPPSPAM menunjukkan bahwa masih ada 30 % pegawai PDAM yang perlu ditingkatkan kemampuannya baik dari segi teknis maupun non teknis. Namun mengingat adanya keterbatasan dana APBN, belum semua usulan pelatihan tersebut dapat diakomodir. Untuk itu, BPPSPAM mengundang SECO untuk memberikan dana hibah SECO untuk meningkatkan kemampuan SDM PDAM.
“Saya berharap BPPSPAM dapat bekerjasama dengan anda untuk memperbaiki kualitas SDM penyelenggara air minum di Indonesia,”ujar Bambang.
Kepala SECO, Kedutaan Swiss, Martin Stottle menyambut baik kunjungan dari BPPSPAM dan akan meneruskan undangan tersebut kepada Pemerintah Swiss. Martin juga menceritakan bahwa pada tahun 2013-2016 SECO pernah memberikan dana hibah kepada pemerintah Indonesia untuk digunakan dalam pengembangan pariwisata, mengurangi kemiskinan melalui pemberdayaan Usaha Kecil Menengah (UKM) serta mengembangkan green economy. Dan di tahun 2018 ini, SECO sedang berencana membuat program bantuan dana hibah di bidang infrastruktur air bersih terutama untuk peningkatan kapasitas SDMnya. Martin berharap kerjasama antara SECO dan BPPSPAM dapat berlanjut sehingga pelayanan air minum di Indonesia terus meningkat. (el/Irn)
Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR
Facebook: Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
Twitter: @kemenpu
Instagram: kemenpupr
Youtube: kemenpu
#SigapMembangunNegeri